BULOG SULTENG AKAN CORET DISTRIBUTOR YANG NAIKAN HARGA JUAL MIGOR DIPASARAN
BULOG SULTENG AKAN CORET DISTRIBUTOR YANG NAIKAN HARGA JUAL MIGOR DIPASARAN
Palu, Tvri News – Sejak H-4 Idul Adha sampai saat ini harga jual minyak goring di sejumlah pasar tradisional yang ada di Provinsi Sulawesi Tengah, khususnya Kota Palu, mengalami kenaikan harga dari 14 ribu rupiah per liternya menjadi 17 ribu rupiah per liternya.
Untuk menekan harga jualnya agr tidak terus mengalami kenaikan , pihak bulog sulteng rencananya akan melakukan operasi pasar yang bekerja sama dengan pemerintah, melauli Disperindag dan dan Polda Sulteng.
“ het dari pemerintah tetap menjual di harga 14 ribu rupiah, kalaupun ada yang di luar itu, mungkin nanti akan kita cek apakah itu dari bulog atau distributor lain “ ujar Heriswan, Pimpinan Bulog Wilayah Sulawesi Tengah “
Selain itu, jika saat operasi pasar di temukan ada distributor dari bulog , yang dengan senagaja menaikan harga jual migor curah kemasan di atas het, maka pihaknya tidak segan segan untuk mencoret distributor tersebut.
Karena distributor yang bekerja sama dengan bulog harus menjual minyak goreng sesuai het yang telah di tentukan oleh pemerintah, yaitu 14 ribu rupiah per liternya.
“ kalau seandainya dari bulog, itu akan menjadi perhatian kami, dan kami akan memberikan peringatan, yah mungkin kalau tidak bisa di ingatkan, ya kita coret dari daftar distributor bulog “ tambahnya
Saat ini ketersediaan minyak goreng yang ada di gudang bulog masih sangat mencukupi kebutuhan masyarakat, hingga beberapa bulan kedepan, yaitu sebesar 316 ribu liter, selain itu pihak bulog juga meminta kepada masyarakat agar tidak berbelanja secara berlebihan, agar ketersediaan migor di pasaran tetap aman.
Editor: Hendra
IT: Rachmat
Posting Komentar