Bersma Komunitas Di Sulteng Akhiri AIDS Tahun 2030
Bersma Komunitas Di Sulteng Akhiri AIDS Tahun 2030
Gubernur diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Fahrudin Yambas menghadiri sekaligus membuka secara resmi Peringatan Hari AIDS Sedunia (HAS) Tahun 2023. Bertempat, di Cafe Bantaya Kopi, Jl. Baruga, No. 2 Palu. Sabtu, (2/12/2023)
Pada kesempatan itu, Asisten I Fahrudin Yambas menyampaikan Tema Hari AIDS Sedunia tahun ini adalah "Bergerak Bersama Komunitas Akhiri AIDS Tahun 2030" yang memiliki makna memperkuat kerjasama dan koordinasi dengan komunitas baik dalam hal penjangkauan populasi kunci untuk di tes HIV, maupun pendampingan Orang Dengan Hiv Aids (ODHA).
"Three zero merupakan target eliminasi AIDS yang indikator keberhasilannya terdiri dari, tidak ada kasus baru HIV, tidak ada kematian akibat AIDS, tidak ada stigma dan diskriminasi terhadap orang dengan HIV"pungkasnya
Ia juga menyampaikan pesan kunci dalam Peringatan Hari AIDS Sedunia tahun 2023 ini ialah ; pertama, peran aktif komunitas dengan melakukan perubahan.
Kedua, berkontribusi dalam pencegahan HIV pada orang lain atau pasangannya.
Ketiga, memanfaatkan teknologi dalam menyebarkan informasi HIV.
Keempat, menciptakan generasi bebas stigma.
Posting Komentar